How To

Cara Membuka Situs Yang Diblokir di Android Tanpa Root




Saat ini pemerintah sangat protektif dalam melindungi pengguna internet Indonesia dari konten negatif yang berbau dewasa ataupun perjudian. Langkah tersebut ditempuh sebab banyak pengguna internet dari kalangan anak kecil.sehingga perlu kontrol dengan cara memblokir situs tertentu. Meskipun patut diapresiasi, namun bagi sebagian pengguna android, pemblokiran ini menjadi keluhan karena aksesnya menjadi terbatas.

Namun jangan khawatir, ada cara membuka situs yang diblokir di android yang dapat dicoba, namun kebanyakan mensyaratkan ponsel untuk di root terlebih dahulu. Padahal tak sedikit yang kesulitan untuk melakukan rooting. Nah kali ini Saya akan berbagi sebuah tips untuk membuka situs yang diblokir di android tanpa root.

Langkah langkahnya :

  • Unduh aplikasi  Hostpot Shield VPN terlebih dahulu
  • Setelah itu Install dan jalankan aplikasi Hotspot Shield VPN. Saat pertama membuka aplikasi ini akan ada menu utama set ON pada Full Protection.
  • Akan muncul notifikasi meminta persetujuan aktivasi aplikasi. Agar bisa berjalan dengan baik berikan persetujuan dengan memberikan ceklist “Saya mempercayai aplikasi ini.”
  • Tunggu sampai proses perlindungan ponsel Android selesai dilakukan oleh Hostpot Shield VPN.
  • Jika sudah sukses, pada status bar ikon Hotspot Shield VPN akan berubah warna menjadi hijau, itu artinya ponsel anda sudah terproteksi.
  • Kita kini sudah bisa membuka situs yang diblokir di Android tanpa ada batasan.





Hotspot Shield VPN ini bekerja dengan cara menyembunyikan IP operator seluler, sehingga dapat membuka segala macam situs. Aplikasi ini juga sering disebut HSS pada perangkat PC. Namun ingat, semua tutorial ini hanyalah bersifat pengetahuan, jangan dishare dan jangan dipakai untuk melihat-lihat film porno atau maen judi. Jika maksa, dosa masing-masing yang nanggung. 

http://arrend.com/445/cara-membuka-situs-yang-diblokir-di-android-tanpa-root/



Tag : Android
Back To Top